Polres Tuban Kembali Distribusikan Air Bersih Bantu Warga di Musim Kemarau

TUBAN - Bentuk komitmen dan kepedulian Polres Tuban Polda Jatim yang selalu hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan, Polres Tuban Polda Jatim mendistribusikan 5 tangki air bersih menuju desa grabagan kecamatan Grabagan kabupaten Tuban. Kali ini sebanyak 25.000 air bersih itu didistribusikan kepada masyarakat yang berlokasi di desa yang kondisi dan letak geografisnya selalu kesulitan untuk mendapatkan air bersih saat kemarau melanda. Pendistribusian air bersih dipimpin langsung oleh Kapolres Tuban AKBP Oskar Syamsuddin, S.I.K., M.T., didampingi para pejabat utama Mapolres setempat, Selasa (13/08/2024) Dalam kesempatan itu AKBP Oskar juga menyempatkan untuk berkomunikasi dengan warga. Menurut Kapolres Tuban air bersih yang dibutuhkan warga dalam satu hari menghabiskan sebanyak satu jrigen. "Tadi saya tanya ke warga, satu jrigen satu hari, itupun sudah irit," kata AKBP Oskar di lokasi droping air bersih. Untuk memudahkan penampungan bantuan air bersih yang diberikan, di lokasi tersebut sudah tersedia sebanyak 4 tandon air untuk digunakan warga satu RW yang pemanfaatannya sekitar dua hari kedepan. "Namun paling tidak ada yang kita berikan untuk membantu kebutuhan air bersih kepada masyarakat" ungkap AKBP Oskar. Alumni Akademi Kepolisian angkatan 2003 itu berharap apa yang dilakukan jajarannya itu bisa bermanfaat dan membawa dampak yang positif bagi masyarakat. "Mudah-mudahan membawa dampak positif terutama bagi masyarakat yang membutuhkan air bersih" harapnya. AKBP Oskar mengatakan kedepan kegiatan seperti itu akan terus dilaksanakan oleh Polres Tuban Polda Jatim secara rutin untuk membantu kebutuhan air bersih dari warga yang membutuhkan. "Kedepannya akan terus kita laksanakan berkolaborasi dengan menggandeng pemerintah daerah maupun unsur-unsur terkait," pungkasnya. Sementara itu Suiswanto kepala desa setempat mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Tuban beserta jajarannya atas kepedulian terhadap warganya. "Ini bukan kali pertama namun sudah yang kesekian kalinya Polres Tuban memberikan bantuan air bersih kepada kami" terang Suiswanto. Menurutnya dengan datangnya bantuan air bersih dari Polres Tuban, ia bersama warganya yang mayoritas berprofesi sebagai petani mengaku sangat terbantu. "Sehingga sektor pertanian kami mengandalkan tadah hujan pak," tutur kepala desa Grabagan ini. Untuk kebutuhan air bersih, menurutnya ada sebagian warganya secara mandiri yang mampu membeli air tangki dengan harga 150 ribu untuk satu tangki. "Namun untuk warga yang kurang mampu harus mengambil air bersih (ngangsu) yang jaraknya hingga 2 kilometer," terangnya. Suiswanto menjelaskan dari pemerintah kecamatan setempat maupun dari TNI sudah berulangkali melakukan upaya pengeboran namun hasilnya tidak berpihak terhadap warga sekitar. "Sekali lagi kami ucapkan terimakasih kepada Bapak Kapolres Tuban beserta jajarannya atas bantuan ini" tutupnya. (*)
Lebih baru Lebih lama